SEMARANG, Kabarjateng.id – Wali Kota Semarang, Agustina, menegaskan pentingnya memperkuat koordinasi dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, terutama menjelang peringatan Hari Jadi ke-478 Kota Semarang yang jatuh pada 2 Mei.
Dalam Rapat Koordinasi bersama para camat dan lurah di Gedung Lokakrida lantai 8, Balai Kota Semarang, Rabu (30/4), Agustina menyampaikan bahwa sinergi antarinstansi menjadi elemen kunci dalam menciptakan situasi yang kondusif di ibu kota Jawa Tengah.

“Polrestabes Semarang sudah memiliki aplikasi LIBAS yang memungkinkan pemantauan hampir di seluruh sudut kota. Jadi, mari terus tingkatkan koordinasi dan komunikasi antar lini,” ucap Agustina.
Ia juga memberikan apresiasi atas kerja sama yang telah terjalin antara Pemkot Semarang dan jajaran Forkopimda selama ini. Menurutnya, kolaborasi yang baik berperan dalam memastikan kinerja tiap institusi berjalan optimal.
“Kerja sama dengan Forkopimda selama ini berjalan harmonis dan produktif. Dari sejarahnya, kekompakan ini sudah terbukti menjaga suasana kota tetap aman dan terkendali,” tuturnya.
Agustina menekankan bahwa kekuatan kolaborasi antara pemerintah kota, unsur Forkopimda, dan masyarakat luas merupakan kunci utama dalam memajukan Kota Semarang.
Ia menyebut sinergitas ini sebagai fondasi dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan merata.
“Mari kita rayakan hari jadi Kota Semarang dengan penuh makna. Terima kasih kepada Forkopimda atas dukungan dan kerja samanya. Semoga kota kita semakin tumbuh, adil, lestari, dan tidak meninggalkan siapa pun dalam proses pembangunannya,” pungkasnya. (day)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.