Menu

Mode Gelap
 

Headline · 18 Jun 2024 18:06 WIB · Waktu Baca

Tanggul Laut dan Kampung Bahari Tambaklorok Diproyeksikan Menjadi Destinasi Wisata Baru


					Proyek pembangunan tanggul laut di Kampung Nelayan Tambaklorok, Kecamatan Semarang Utara. Perbesar

Proyek pembangunan tanggul laut di Kampung Nelayan Tambaklorok, Kecamatan Semarang Utara.

SEMARANG, Kabarjateng.id – Proyek pembangunan Sheet Pile atau tanggul laut di wilayah pesisir utara Tambaklorok, Kecamatan Semarang Utara, diproyeksikan akan terintegrasi dengan Kampung Bahari untuk menjadi destinasi wisata baru.

Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, menyatakan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengarahkan agar proyek tanggul laut di Kampung Nelayan Tambaklorok ini dapat digarap sebagai potensi wisata, selain sebagai proyek pencegahan rob dan penahan gelombang air laut.

“Bapak Presiden sudah menyampaikan bahwa proyek ini tidak hanya sebagai pencegah rob dan penahan gelombang saja, tetapi juga bisa menjadi bagian dari destinasi wisata,” ujar Mbak Ita, sapaan akrabnya, Selasa (18/6/2024).

Kawasan tersebut telah disiapkan sebagai Kampung Bahari, yang terintegrasi dengan fasilitas lain seperti tempat pelelangan ikan, rumah apung, dan kampung nelayan.

Saat ini, upaya yang tengah dilakukan adalah menggandeng tokoh masyarakat serta melakukan penataan tempat di wilayah sekitar.

Mbak Ita berharap Kampung Nelayan Tambaklorok bisa menjadi wisata bahari seperti Muara Karang.

“Kami juga melakukan revitalisasi pasar di Tambaklorok agar menjadi lebih bagus. Perawatan dan pemeliharaan taman-taman juga perlu kolaborasi dengan masyarakat. Diharapkan dengan menjadi wisata bahari, ini bisa memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat sekitar,” jelasnya.

Dia juga mendorong masyarakat sekitar untuk lebih menjaga kebersihan lingkungan. Menurutnya, untuk menjadi destinasi wisata, kebersihan dan perilaku masyarakat sangat membantu dalam pengembangan.

“Dengan adanya destinasi wisata di sini, ibu-ibu nelayan bisa membuat kerajinan dan olahan ikan, sehingga ekonomi di sini bisa berputar dan masyarakat bisa lebih sejahtera. Tapi masyarakat jangan buang sampah sembarangan. Kebersihan lingkungan harus benar-benar diperhatikan,” lanjutnya.

Sementara itu, salah satu warga RT 5 RW 16, Ernawati, menyambut gembira rencana penataan kawasan menjadi destinasi wisata. Menurutnya, upaya yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang ini juga akan membantu perekonomian warga sekitar.

“Senang sekali bisa ada banyak pengunjung yang datang ke sini, kami warga bisa mendapatkan rezeki lebih,” terangnya.

Ernawati mengucapkan terima kasih kepada Wali Kota Semarang karena telah memberikan perhatian lebih kepada warga di wilayah pesisir.

Wanita berusia 44 tahun itu mengakui bahwa pembangunan Sheet Pile ini minimal bisa mengatasi permasalahan banjir rob di Tambaklorok dan sekitarnya.

“Terima kasih sudah dibuatkan tanggul ini, jadi air tidak bisa langsung masuk ke permukiman warga. Kami sebagai warga yang tinggal di sini, keluhannya hanya rob saja,” imbuhnya. (day)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

1 Komentar

semua sudah ditampilkan
Baca Lainnya

Wagub Jateng Sebut Dekranasda Sebagai Organisasi Strategis untuk Mendorong UMKM Naik Kelas

20 April 2025 - 19:55 WIB

Dandim 0713 Brebes Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Desa Mendala Sirampog

20 April 2025 - 19:33 WIB

Program Makanan Bergizi Gratis di Semarang Disorot, Disdik Klarifikasi Soal Salak Busuk

20 April 2025 - 18:45 WIB

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Trending di Daerah