BAWEN, Kabarjateng.id – Sebuah mobil Hyundai Santa berpelat nomor L 1817 DAT mengalami kebakaran di Jalan Raya Semarang-Jogja, tepat di depan Polsek Bawen, pada Selasa malam (19/11/2024). Insiden ini terjadi sekitar pukul 18.30 WIB dan sempat menyebabkan kemacetan di jalan utama.
Kapolsek Bawen, AKP Wiwid Wijayanti, SH., MH., menjelaskan bahwa kebakaran diduga disebabkan oleh korsleting listrik pada bagian depan mobil.
“Mobil dikemudikan oleh Tegar Okta (37), warga Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang, yang sedang dalam perjalanan pulang dari Semarang ke Magelang. Saat kejadian, korban berkendara seorang diri tanpa penumpang,” ungkap AKP Wiwid.
Menurutnya, personel piket Polsek Bawen langsung berupaya memadamkan api menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) milik Polsek dan dibantu warga sekitar.
Namun, karena api cepat membesar, petugas akhirnya meminta bantuan satu unit mobil pemadam kebakaran dari Kabupaten Semarang.
“Pemadaman sempat dilakukan dengan APAR dan air oleh warga sekitar, tetapi api semakin membesar pada bagian depan mobil. Beruntung, bantuan dari pemadam kebakaran tiba dengan cepat, sehingga api berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar 15 menit,” tambah AKP Wiwid.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Kebakaran hanya merusak bagian mesin depan mobil dan tidak merambat ke kabin.
Saat dimintai keterangan, Tegar Okta mengaku awalnya tidak menyadari adanya masalah pada mobilnya.
“Selama perjalanan, mobil tidak mengalami kendala. Namun, sesampainya di depan Polsek Bawen, saya mencium bau asap dari arah mesin. Setelah turun, seorang pengendara lain memberi tahu bahwa ada api di bawah mesin mobil,” ujarnya.
Tegar segera meminta bantuan petugas Polsek Bawen. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada personel kepolisian, tim pemadam kebakaran, serta warga sekitar atas bantuannya. Berkat respons cepat mereka, api tidak sampai menghanguskan seluruh mobil.
Peristiwa ini menjadi pengingat pentingnya perawatan berkala pada kendaraan, terutama bagian kelistrikan, untuk mencegah kejadian serupa di masa depan.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.