Menu

Mode Gelap
 

Headline · 6 Okt 2024 18:06 WIB · Waktu Baca

Info Pembacokan di Padamara Beredar di Medsos, Ini Penjelasan Polres Purbalingga


					Info Pembacokan di Padamara Beredar di Medsos, Ini Penjelasan Polres Purbalingga Perbesar

PURBALINGGA, Kabarjateng.id – Informasi berupa video terkait peristiwa pembacokan terhadap Kepala Desa Dawuhan, Kecamatan Padamara, Kabupaten Purbalingga beredar melalui sejumlah grup media sosial Facebook, Sabtu (5/10/2024) malam.

Informasi pembacokan tersebut kemudian ramai dikomentari masyarakat. Ada yang menyebut pelaku merupakan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang kemudian diamankan dan dievakuasi polisi.

Kapolres Purbalingga AKBP Rosyid Hartanto melalui Kasi Humas Iptu Setyo Hadi menyampaikan bahwa benar telah terjadi peristiwa dugaan penganiayaan menggunakan senjata tajam di jalan raya Desa Purbayasa menuju Desa Prigi Kecamatan Padamara Kabupaten Purbalingga pada Sabtu (5/10/2024) sekira jam 22.00 WIB.

Korban Jarwoto merupakan Kepala Desa Dawuhan alamat Desa Dawuhan RT 1 RW 1, Kecamatan Padamara, Kabupaten Purbalingga. Sedangkan pelaku berinisial DCS (47) warga Desa Purbayasa, Kecamatan Padamara, Kabupaten Purbalingga.

Disampaikan bahwa peristiwa bermula saat korban pulang menghadiri kegiatan pengajian di Lapangan Desa Padamara. Sampai di lokasi korban yang mengendarai sepeda motor dihentikan oleh pelaku.

“Menurut keterangan korban saat berhenti itulah pelaku langsung membacok dengan parang mengenai pipi sebelah kanan,” jelasnya.

Lebih lanjut disampaikan korban yang mengalami luka kemudian meninggalkan lokasi dan sampai ke rumah. Kemudian dibawa pihak keluarga ke rumah sakit. Peristiwa tersebut selanjutnya dilaporkan ke Polsek Padamara.

Berdasarkan laporan kejadian, polisi dari Polsek Padamara dan Polres Purbalingga kemudian mendatangi lokasi kejadian. Selanjutnya bersama warga mencari dan mengamankan pelaku. Pelaku yang ditemukan kemudian dievakuasi polisi berikut barang buktinya.

“Pelaku diduga merupakan orang dengan gangguan jiwa. Setelah diamankan kemudian dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan kejiwaan lebih lanjut,” jelasnya.

Kasi Humas menambahkan kasus tersebut sudah dalam penanganan pihak kepolisian. Sedangkan pelaku masih menjalani proses pemeriksaan kejiwaan di Rumah Sakit Siaga Medika Purbalingga. (ajp)

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Wagub Jateng Sebut Dekranasda Sebagai Organisasi Strategis untuk Mendorong UMKM Naik Kelas

20 April 2025 - 19:55 WIB

Dandim 0713 Brebes Tinjau Lokasi Tanah Bergerak di Desa Mendala Sirampog

20 April 2025 - 19:33 WIB

Program Makanan Bergizi Gratis di Semarang Disorot, Disdik Klarifikasi Soal Salak Busuk

20 April 2025 - 18:45 WIB

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Trending di Daerah