SEMARANG, Kabarjateng.id – Hendrar Prihadi, yang dikenal dengan nama Hendi, meresmikan Posko Pemenangan “Jateng Perkasa” yang berlokasi di Jalan Pandanaran, Kota Semarang, Jumat pagi (4/10/2024).
Posko ini bertujuan sebagai pusat kendali dalam mendukung kampanye pasangan calon Andika-Hendi pada Pilgub Jawa Tengah 2024.

Peresmian posko diwarnai dengan syukuran dan dihadiri oleh para relawan dari berbagai daerah di Semarang dan sekitarnya.
Dalam sambutannya, Hendi menyampaikan pentingnya posko ini sebagai pusat komunikasi dan koordinasi bagi relawan.
“Posko pengendali memiliki peran strategis dalam kampanye. Khusus untuk pasangan Andika-Hendi, keberadaan posko di Jalan Pandanaran ini diharapkan bisa menjadi jembatan penghubung antara tim dan relawan di lapangan,” ujar Hendi.
Posko ini dirancang untuk memfasilitasi komunikasi intensif antara tim pemenangan dan relawan. Di posko ini, relawan dapat memperoleh dukungan seperti alat peraga kampanye (APK), informasi program, dan tempat untuk menyampaikan aspirasi masyarakat.
“Kita memiliki ratusan relawan yang sudah terdata, dan posko ini akan menjadi tempat berkumpul dan berbagi ide serta kebutuhan untuk mendukung kegiatan di lapangan,” lanjut Hendi.
Posko ini juga disiapkan untuk mendukung sosialisasi program-program pasangan Andika-Hendi ke berbagai wilayah di Jawa Tengah.
Hendi menambahkan bahwa posko akan membantu memenuhi kebutuhan relawan dalam melakukan sosialisasi langsung, misalnya di pasar atau komunitas ibu-ibu PKK, yang sering kali membutuhkan alat peraga.
Persiapan Debat Pasangan Calon Gubernur
Menjelang debat kandidat gubernur yang dijadwalkan pada 26 Oktober 2024, Hendi mengungkapkan bahwa timnya tidak mempersiapkan strategi khusus, melainkan akan fokus pada penyampaian solusi nyata bagi masyarakat.
“Debat ini hanyalah momen untuk mengungkapkan realitas yang ada dan solusi yang akan kami tawarkan. Kami siap menjadi pemimpin yang memberikan solusi konkret bagi masyarakat,” ucap Hendi dengan tegas.
Ia juga mengajak relawan dan partai pendukung untuk tetap bergerak bersama dalam meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama dalam basis nasionalis yang kuat di Jawa Tengah.
Hendi menekankan bahwa kader PDI Perjuangan telah memiliki rekam jejak dalam menjalankan program pemberdayaan untuk mengatasi kemiskinan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Ini bukan hanya seremonial semata, tetapi upaya nyata untuk memberdayakan masyarakat. Program yang dibawa oleh PDI Perjuangan telah terbukti dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat, khususnya bagi mereka yang kurang mampu di Jawa Tengah,” tandasnya.
Hendi berharap, keberadaan Posko Pemenangan “Jateng Perkasa” ini mampu menjadi pusat dukungan bagi para relawan dan tim Andika-Hendi dalam mewujudkan visi-misi mereka untuk Jawa Tengah. (di)
1 Komentar