Menu

Mode Gelap
 

Headline · 28 Mar 2025 12:42 WIB · Waktu Baca

Kapolres Kendal Tegaskan Kesiapan Petugas Pos Pam Exit Tol Kaliwungu


					Kapolres Kendal Tegaskan Kesiapan Petugas Pos Pam Exit Tol Kaliwungu Perbesar

KENDAL, Kabarjateng.id – Forkopimda Kabupaten Kendal meninjau Pos Pengamanan (Pos Pam) di Exit Tol Kaliwungu pada Kamis malam (27/3) untuk memastikan kesiapan personel dalam menghadapi arus mudik.

Bupati Kendal, Dyah Kartika Permanasari, mengingatkan seluruh petugas untuk selalu menjaga keselamatan dan kesehatan selama bertugas.

Ia juga menyoroti pentingnya kesiapan dalam menghadapi kemungkinan penerapan sistem satu arah (one way) di jalur Pantura serta terus memantau arus kendaraan dari Jakarta menuju Jawa Tengah.

“Kami mengimbau seluruh petugas untuk menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab. Pastikan lalu lintas tetap terkendali agar pemudik merasa aman dan nyaman,” ujar Bupati Kendal.

Sementara itu, Kapolres Kendal, AKBP Feria Kurniawan, menegaskan bahwa koordinasi antara kepolisian, TNI, dan instansi terkait akan terus diperkuat demi menjaga kelancaran arus mudik.

Ia meminta seluruh personel di lapangan untuk tetap waspada dan responsif terhadap dinamika situasi di jalur mudik.

“Petugas harus selalu siap siaga, mengantisipasi potensi hambatan di jalur tol, serta memastikan kelancaran perjalanan pemudik,” ungkap Kapolres Kendal.

Kapospam Exit Tol Kaliwungu, AKP Edi Sukamto Nyoto, menegaskan bahwa jajarannya telah melakukan berbagai persiapan guna mendukung kelancaran arus kendaraan.

“Kami akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait agar pengamanan dan pelayanan bagi masyarakat dapat berjalan optimal,” ujar Kapospam.

Kunjungan Forkopimda ini menjadi bagian dari langkah strategis dalam memastikan kesiapan petugas di lapangan serta memberikan rasa aman bagi masyarakat yang melintas di wilayah Kendal, khususnya di sekitar Exit Tol Kaliwungu. (ra)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Wali Kota Semarang Dorong Sekolah Swasta Segera Serahkan Ijazah Siswa yang Masih Tertahan

18 April 2025 - 08:55 WIB

Save Journalist! Aksi Kamisan Semarang Serukan Perlawanan terhadap Kekerasan Pers

18 April 2025 - 08:47 WIB

Ahmad Luthfi dan Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sepakat Selesaikan Masalah Tanah Tak Bertuan

18 April 2025 - 08:22 WIB

Trending di Headline