Menu

Mode Gelap
 

Headline · 12 Feb 2025 22:51 WIB · Waktu Baca

Satlantas Polres Demak Gelar Rampcheck Kendaraan dalam Ops Keselamatan Candi 2025


					Satlantas Polres Demak Gelar Rampcheck Kendaraan dalam Ops Keselamatan Candi 2025 Perbesar

DEMAK, Kabarjateng.id – Dalam rangka Operasi Keselamatan Candi 2025, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Demak menggelar rampcheck terhadap bus angkutan umum.

Kegiatan ini dilakukan bekerja sama dengan Dinas Perhubungan, Jasa Raharja, Unit Pelaksana Pajak Daerah (UPPD), serta tim Dokkes Polres Demak.

Kasatlantas Polres Demak, AKP Thoriq Aziz, S.T.K., S.I.K., S.H., M.H., melalui Kanit Kamsel, Iptu R. Suko P., S.H., memimpin langsung pelaksanaan rampcheck tersebut.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas serta meminimalisir tingkat fatalitas korban. Selain itu, kami ingin menciptakan situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) yang kondusif,” ujar Iptu R. Suko.

Selain pemeriksaan kendaraan, tim juga melakukan pemeriksaan kesehatan bagi para pengemudi bus dan kendaraan barang. Mereka diberikan vitamin untuk menjaga kondisi tubuh tetap prima saat berkendara.

“Rampcheck ini mencakup pengecekan menyeluruh terhadap kendaraan, mulai dari sistem pengereman, fungsi roda, alat kemudi, lampu, kondisi ban, hingga kelengkapan dokumen serta peralatan kesehatan,” tambahnya.

Di samping itu, kegiatan ini juga menjadi sarana edukasi dan kampanye keselamatan berlalu lintas.

Tim memberikan sosialisasi terkait pentingnya kepatuhan terhadap aturan lalu lintas guna mencegah pelanggaran yang berpotensi menyebabkan kecelakaan.

Operasi Keselamatan Candi 2025 diharapkan dapat meningkatkan kesadaran pengemudi dan masyarakat untuk lebih disiplin serta bertanggung jawab dalam berkendara. (dul)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Wali Kota Semarang Dorong Sekolah Swasta Segera Serahkan Ijazah Siswa yang Masih Tertahan

18 April 2025 - 08:55 WIB

Save Journalist! Aksi Kamisan Semarang Serukan Perlawanan terhadap Kekerasan Pers

18 April 2025 - 08:47 WIB

Ahmad Luthfi dan Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sepakat Selesaikan Masalah Tanah Tak Bertuan

18 April 2025 - 08:22 WIB

Trending di Headline