Menu

Mode Gelap
 

Headline · 15 Feb 2025 09:58 WIB · Waktu Baca

Polres Kendal Gelar Patroli Malam, Kendaraan Pelaku Balap Liar Diamankan


					Polres Kendal Gelar Patroli Malam, Kendaraan Pelaku Balap Liar Diamankan Perbesar

KENDAL, Kabarjateng.id – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kendal mengintensifkan patroli malam untuk menekan aksi balap liar yang meresahkan masyarakat.

Operasi ini berlangsung pada Sabtu dini hari, 15 Februari 2025, mulai pukul 01.00 WIB hingga 04.15 WIB, dengan fokus di kawasan Purin, Jambearum, Kecamatan Patebon.

Langkah ini diambil sebagai upaya menciptakan ketertiban serta mengurangi risiko kecelakaan akibat aksi ugal-ugalan di jalan raya.

Patroli tersebut menargetkan kelompok pemuda yang kerap melakukan balap liar dan mengganggu kenyamanan warga sekitar.

Kasat Lantas Polres Kendal, AKP Engkos Sarkosi, menegaskan bahwa pendekatan humanis tetap menjadi prioritas dalam operasi ini.

“Kami mengutamakan upaya persuasif untuk membubarkan mereka. Namun, bagi yang tetap melanggar, tindakan tegas seperti tilang dan penyitaan kendaraan dilakukan sesuai aturan,” jelasnya.

Dalam patroli tersebut, sejumlah kendaraan yang diduga digunakan untuk balap liar berhasil diamankan.

Para pelaku juga diberikan pembinaan agar tidak mengulangi perbuatannya.

Hingga patroli berakhir, situasi lalu lintas terpantau aman dan tidak ditemukan lagi aktivitas yang mengganggu ketertiban umum.

Polres Kendal berkomitmen untuk terus melakukan patroli secara rutin guna mencegah aksi balap liar serta meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keselamatan di jalan.

Selain itu, pihak kepolisian juga mengajak para orang tua agar lebih memperhatikan aktivitas anak-anak mereka agar tidak terlibat dalam kegiatan yang membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya. (ra)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Wali Kota Semarang Dorong Sekolah Swasta Segera Serahkan Ijazah Siswa yang Masih Tertahan

18 April 2025 - 08:55 WIB

Save Journalist! Aksi Kamisan Semarang Serukan Perlawanan terhadap Kekerasan Pers

18 April 2025 - 08:47 WIB

Ahmad Luthfi dan Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sepakat Selesaikan Masalah Tanah Tak Bertuan

18 April 2025 - 08:22 WIB

Trending di Headline