SEMARANG, Kabarjateng.id – Suasana haru dan semangat terlihat jelas saat pelantikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan pejabat fungsional yang berlangsung di Halaman Balai Kota Semarang, Jumat (25/4), meskipun acara digelar di tengah hujan deras.
Sebanyak 2.324 PPPK dan empat pejabat fungsional ahli utama resmi dilantik oleh Wali Kota Semarang, Agustina. Meski cuaca tidak bersahabat, prosesi pelantikan berjalan lancar dan penuh khidmat.

Dalam pidatonya, Agustina memberikan apresiasi kepada para peserta yang tetap antusias mengikuti upacara. Ia mengibaratkan hujan yang turun sebagai simbol perjuangan panjang dan kesetiaan dalam pengabdian kepada negara.
“Hari ini bukan sekadar momen formal, namun juga bukti bahwa kerja keras panjenengan semua tidak sia-sia. Hujan ini menjadi berkah dan saksi atas dedikasi kalian,” ujar Agustina di hadapan peserta.
Adapun rincian peserta pelantikan meliputi 48 orang dari tenaga pendidik, 32 dari sektor kesehatan, serta 2.244 tenaga teknis lainnya.
Sementara itu, empat pejabat fungsional yang turut dilantik terdiri atas tiga dokter ahli madya dan satu dokter gigi ahli madya, yang kini diangkat sebagai pejabat fungsional ahli utama.
Wali Kota Agustina menegaskan bahwa pelantikan ini adalah awal dari tugas besar sebagai abdi negara.
Ia menyoroti bahwa sebagian besar PPPK yang dilantik telah lama berkontribusi di lingkungan Pemkot Semarang, meski statusnya selama ini belum sebagai ASN.
“Capaian ini hasil dari kerja keras, ketekunan, dan doa yang terus dipanjatkan. Saya bangga menyambut kalian sebagai bagian resmi dari pemerintahan,” tambahnya.
Agustina juga berpesan agar para ASN baru menjaga integritas, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dan tidak berhenti berinovasi mengikuti dinamika zaman.
“Jangan terjebak pada cara kerja lama. ASN masa kini harus gesit, adaptif, dan kreatif agar mampu menjawab tantangan masyarakat yang terus berkembang,” tegasnya.
Kepala BKPP Kota Semarang, Joko Hartono, menyampaikan bahwa pelantikan kali ini merupakan yang terbesar dari sisi jumlah peserta di wilayah Jawa Tengah dan DIY.
Ia menjelaskan bahwa para PPPK telah melewati proses seleksi panjang dan akan mulai bertugas pada 1 Mei mendatang sesuai posisi yang dilamar.
“Sebagian besar dari mereka sudah mengabdi selama puluhan tahun sebagai tenaga non-ASN. Kini, untuk pertama kalinya mereka mengenakan seragam Korpri. Ini momen yang sangat bersejarah,” jelas Joko.
Salah satu peserta, Ihdina (27), yang telah bekerja selama delapan tahun di Bagian Komunikasi Pimpinan dan Protokol Setda Kota Semarang, menyampaikan rasa syukur dan haru.
Baginya, pelantikan ini adalah pencapaian besar setelah perjalanan panjang penuh tantangan.
“Hari ini sangat kami tunggu. Akhirnya doa kami dikabulkan. Kami berkomitmen untuk terus bekerja dengan maksimal dan menjaga kepercayaan yang telah diberikan,” ucapnya. (day)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.