Menu

Mode Gelap
 

Headline · 9 Jun 2024 10:44 WIB · Waktu Baca

Kemala Run 2024 di ICE BSD Tangerang Selatan Resmi Dibuka 


					Kemala Run 2024 di ICE BSD Tangerang Selatan Resmi Dibuka  Perbesar

JAKARTA, Kabarjateng.id – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi membuka acara Kemala Run 2024 yang diikuti oleh 10.000 peserta di ICE BSD, Tangerang Selatan, pada Minggu, 9 Juni 2024.

“Kemala Run 2024 di ICE BSD dibuka oleh Bapak Kapolri,” ujar Ketua Panitia Kemala Run 2024, Winta Wahyu Widada dalam pernyataan tertulisnya pada Minggu (9/6/2024).

Tahun ini adalah event ketiga dari Tour of Kemala. Sebelumnya, Tour of Kemala telah diselenggarakan di Belitung dan Banyuwangi pada 2022 dan 2023.

Kemala Run 2024 diikuti oleh 10.000 peserta baik lokal maupun mancanegara. Peserta terdiri dari atlet nasional dan internasional, pecinta olahraga lari, komunitas lari, serta keluarga besar Polri dari seluruh Indonesia.

Kemala Run 2024 memiliki empat kategori yaitu Half Marathon sejauh 21 km, 10 km, 5 km, dan Kids Dash yang melombakan jarak 100, 200, dan 300 meter, serta satu kategori non-lomba Disabilitas.

Kapolri didampingi oleh Ketua Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari (YKB) Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, Wakapolri Komjen Agus Andrianto, Wakil Ketua Pembina YKB Evi Agus Andrianto, Irwasum Komjen Pol Ahmad Dofiri, dan Ketua Pusat YKB Diana Ahmad Dofiri. Di garis start, Kapolri mengibarkan bendera start untuk kategori Half Marathon pada pukul 05.45.

Untuk pelari kategori 10K, dilepas oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, sedangkan pelari 5K dilepas oleh Ketua Umum Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo. Peserta difabel dilepas oleh Waketum Bhayangkari Ny. Evi Agus Andrianto.

Peserta lari untuk kategori Kids Dash kemudian dilepas oleh Ketua Pengurus Pusat Yayasan Kemala Bhayangkari, Diana Ahmad Dofiri. Winta Wahyu Widada menjelaskan bahwa jalur yang dilalui oleh peserta Kemala Run 2024 sudah terverifikasi secara internasional oleh Association of International Marathons and Distance Races (AIMS).

“Jadi, sertifikat yang diberikan kepada peserta lari Half Marathon 21K, 10K, dan 5K juga sudah terstandarisasi secara internasional,” jelas istri dari Kabareskrim, Komjen Wahyu Widada ini.

Ia juga menambahkan bahwa pihaknya mengundang para penyandang disabilitas untuk memeriahkan acara Kemala Run 2024. Untuk kategori Kids Dash, acara ini bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam menggalakkan olahraga sejak dini.

“Ada kategori Kids Dash untuk menggalakkan olahraga sejak dini sesuai dengan program pemerintah,” ucapnya.

Winta berharap dengan digelarnya Kemala Run 2024, animo masyarakat terhadap olahraga khususnya lari semakin besar.

“Harapan kami, animo masyarakat terhadap olahraga ini semakin besar sehingga di tahun-tahun mendatang kami dapat melaksanakan program-program olahraga lainnya, apakah itu Kemala Run atau cabang olahraga lain seperti tenis atau bola voli di bawah wadah Tour of Kemala,” pungkasnya. (**)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Wali Kota Semarang Dorong Sekolah Swasta Segera Serahkan Ijazah Siswa yang Masih Tertahan

18 April 2025 - 08:55 WIB

Save Journalist! Aksi Kamisan Semarang Serukan Perlawanan terhadap Kekerasan Pers

18 April 2025 - 08:47 WIB

Ahmad Luthfi dan Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sepakat Selesaikan Masalah Tanah Tak Bertuan

18 April 2025 - 08:22 WIB

Trending di Headline