Menu

Mode Gelap
 

Headline · 31 Jul 2024 11:15 WIB · Waktu Baca

Kapolsek Bumiayu Berbagi Kasih dengan Anak Yatim di Panti Asuhan Muhammadiyah 


					Kapolsek Bumiayu Berbagi Kasih dengan Anak Yatim di Panti Asuhan Muhammadiyah  Perbesar

BREBES, Kabarjateng.id – Kapolsek Bumiayu, AKP Kasam, SH, bersama anggota Polsek Bumiayu, mengadakan silaturahmi dan berbagi kasih melalui santunan kepada anak-anak yatim di Panti Asuhan Muhammadiyah Bumiayu, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes pada Selasa, 30 Juli 2024.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kanit Intelkam Polsek Bumiayu, Aiptu Tarjono, SH, Bhabinkamtibmas Desa Kalierang, Aipda Sufendi, SH, serta seluruh pengurus dan anak-anak Panti Asuhan Muhammadiyah Bumiayu.

Kegiatan ini berlangsung dengan penuh kekeluargaan. Kedatangan Kapolsek Bumiayu beserta personel lainnya disambut hangat dan sukacita oleh anak-anak serta pengurus panti asuhan.

Kapolsek Bumiayu, AKP Kasam, SH, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program rutin dengan tujuan menjalin hubungan yang baik dan mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat.

“Kami ingin membangun hubungan yang lebih baik, meningkatkan semangat kebersamaan, dan kepedulian sosial,” ungkap AKP Kasam.

Ia juga berharap kegiatan ini memberikan dampak positif, terutama bagi anak-anak agar semakin giat belajar demi masa depan yang lebih baik serta sukses meraih cita-cita mereka.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Bumiayu juga memohon doa agar Kapolres Brebes dan Kapolda Jawa Tengah selalu diberikan kemudahan dan sukses dalam setiap tugasnya.

Di bawah kepemimpinan mereka, Jawa Tengah, khususnya Brebes, diharapkan selalu aman dan kondusif.

Pengurus Panti Asuhan Muhammadiyah Bumiayu, Ustadz Amin Setiyono, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas kunjungan serta bantuan dari Kapolsek Bumiayu dan anggota lainnya.

“Alhamdulillah, kami bersyukur dan berterima kasih atas kehadiran serta bantuan dari Kapolsek Bumiayu. Semoga bermanfaat dan tercatat sebagai amal ibadah oleh Allah SWT,” tuturnya.

Menurut Ustadz Amin, silaturahmi dan menyantuni anak yatim-piatu dengan ikhlas memberikan manfaat besar dan mendatangkan keberkahan serta pahala yang berlipat ganda.

Lebih lanjut, Ustadz Amin Setiyono berharap Kapolres Brebes yang baru, AKBP Achmad Oka Mahendra, dan Kapolda Jawa Tengah, Brigjen Pol Ribut Hari Wibowo, menjadi pemimpin yang amanah, mengayomi masyarakat, menjadi suri tauladan, serta sumber inspirasi.

“Semoga Kapolres dan Kapolda yang baru selalu diberikan kesehatan, keselamatan, dan kesuksesan dalam mengemban tugasnya,” ucapnya.

Kegiatan diakhiri dengan pemotongan tumpeng, sesi foto bersama, dan ramah tamah, kemudian ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ustadz Amin Setiyono, Pengurus Panti Asuhan Muhammadiyah Bumiayu. (Wawan Bambang AK)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Wali Kota Semarang Dorong Sekolah Swasta Segera Serahkan Ijazah Siswa yang Masih Tertahan

18 April 2025 - 08:55 WIB

Save Journalist! Aksi Kamisan Semarang Serukan Perlawanan terhadap Kekerasan Pers

18 April 2025 - 08:47 WIB

Ahmad Luthfi dan Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sepakat Selesaikan Masalah Tanah Tak Bertuan

18 April 2025 - 08:22 WIB

Trending di Headline