Menu

Mode Gelap
 

Headline · 13 Apr 2025 09:45 WIB · Waktu Baca

Gubernur Ahmad Luthfi Dorong APJI Majukan Wisata Kuliner Jawa Tengah


					Gubernur Ahmad Luthfi Dorong APJI Majukan Wisata Kuliner Jawa Tengah Perbesar

SEMARANG, Kabarjateng.id — Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, mendorong Asosiasi Pengusaha Jasaboga Indonesia (APJI) di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota untuk lebih mengembangkan sektor wisata kuliner.

“Jawa Tengah sangat kuat di sektor wisata kuliner. Saya sangat mendukung langkah APJI dalam memajukan kuliner daerah,” ucapnya saat menghadiri pelantikan Pengurus DPD APJI Jawa Tengah di Gradhika Bhakti Praja, Sabtu, 12 April 2025.

Menurut Ahmad Luthfi, bisnis kuliner termasuk sektor yang terus bertahan, bahkan berkembang pesat, termasuk saat masa pandemi Covid-19. Jawa Tengah sendiri dikenal memiliki ragam kuliner tradisional yang khas dan beragam.

“Dalam budaya Jawa, sapaan yang sering kita dengar ketika bertemu teman atau kerabat adalah, ‘Wis mangan apa? Mangan ning endi?’ Ini menggambarkan betapa dekatnya kuliner dengan keseharian kita,” jelasnya.

Ia menambahkan, penguatan sektor kuliner tidak hanya menciptakan lapangan kerja baru, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut.

Lebih lanjut, Ahmad Luthfi menekankan bahwa kemajuan usaha kuliner juga membawa dampak positif bagi sektor lain seperti pertanian, peternakan, dan perikanan. Produk-produk lokal dari para petani, nelayan, dan peternak akan semakin banyak terserap oleh pelaku usaha kuliner.

“Contohnya telur, ayam, dan sayur-mayur — semua itu bisa didistribusikan lebih luas dan memberi nilai tambah bagi para petani dan peternak,” tambahnya.

Selain memajukan kuliner, Gubernur Luthfi juga mengajak APJI untuk berinovasi agar kuliner lokal bisa lebih dikenal di luar daerah bahkan mancanegara.

Ia berharap, pengembangan wisata kuliner ini tidak hanya sekadar meningkatkan daya tarik wisatawan, tetapi juga mendorong terciptanya ekosistem ekonomi yang kuat dan berkelanjutan.

“Saya harap APJI bisa menciptakan terobosan, baik dalam hal promosi maupun dalam mengemas produk kuliner agar lebih menarik dan berdaya saing,” ujarnya.

Acara pelantikan tersebut turut dihadiri oleh berbagai pengurus APJI dari seluruh kabupaten dan kota di Jawa Tengah.

Dalam kesempatan itu, Ahmad Luthfi juga berpesan agar APJI terus menjalin sinergi dengan pemerintah daerah dan berbagai pihak terkait guna memaksimalkan potensi wisata kuliner di wilayah tersebut.

“Kolaborasi yang kuat antara pelaku usaha dan pemerintah daerah sangat penting agar sektor kuliner kita semakin maju dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” pungkasnya. (di)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Wali Kota Semarang Dorong Sekolah Swasta Segera Serahkan Ijazah Siswa yang Masih Tertahan

18 April 2025 - 08:55 WIB

Save Journalist! Aksi Kamisan Semarang Serukan Perlawanan terhadap Kekerasan Pers

18 April 2025 - 08:47 WIB

Ahmad Luthfi dan Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sepakat Selesaikan Masalah Tanah Tak Bertuan

18 April 2025 - 08:22 WIB

Trending di Headline