Menu

Mode Gelap
 

Headline · 14 Jun 2024 11:33 WIB · Waktu Baca

Gatotkaca Ajak Masyarakat Magelang Tertib Berlalulintas 


					Gatotkaca Ajak Masyarakat Magelang Tertib Berlalulintas  Perbesar

MAGELANG, Kabarjateng.id – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Magelang Polda Jawa Tengah mengajak masyarakat untuk selalu tertib berlalulintas melalui kegiatan “Strong Point”.

Dalam kegiatan di simpang tiga Blondo Mungkid ini, Satlantas menampilkan sosok “Gatotkaca” yang membawa papan bertuliskan himbauan tertib berlalulintas pada Kamis (13/06/2024).

Kapolresta Magelang Polda Jateng Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas Kompol Agus Santoso, S.E., S.I.K., M.H. mengatakan bahwa imbauan tertib berlalulintas ini bertujuan untuk mengajak dan menyadarkan masyarakat.

Dengan tertib berlalulintas di jalan raya, akan tercipta kelancaran dan kenyamanan bagi banyak pihak, terutama sesama pengguna jalan.

“Tertib berlalulintas bukan hanya berdampak pada pengendara kendaraan bermotor saja, namun juga pada keselamatan semua pengguna jalan raya,” kata Kompol Agus.

Terkait penggunaan sosok Gatotkaca sebagai ikon kegiatan tersebut, Kompol Agus menjelaskan bahwa bahkan Gatotkaca, manusia “otot kawat tulang besi” yang sakti dan bisa terbang, tetap membutuhkan kedisiplinan dalam berlalu lintas.

“Kalau Gatotkaca saja butuh tertib berlalulintas, tentu kita yang tidak memiliki kesaktian perlu lebih menjaga kelancaran dan keselamatan berlalu lintas. Sebagai bangsa yang mengenal tokoh pewayangan, kita ajak masyarakat untuk tertib berlalulintas,” tegasnya.

Kompol Agus juga menegaskan bahwa tertib berlalulintas dimulai dari kelengkapan diri saat berkendara, kelengkapan surat-surat kendaraan, kondisi kendaraan yang baik, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, dan tidak kebut-kebutan.

“Kami mengajak masyarakat, dalam berlalu lintas, kita utamakan keselamatan, bukan kecepatan,” pungkas Kompol Agus Santoso. (can)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Wali Kota Semarang Dorong Sekolah Swasta Segera Serahkan Ijazah Siswa yang Masih Tertahan

18 April 2025 - 08:55 WIB

Save Journalist! Aksi Kamisan Semarang Serukan Perlawanan terhadap Kekerasan Pers

18 April 2025 - 08:47 WIB

Ahmad Luthfi dan Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sepakat Selesaikan Masalah Tanah Tak Bertuan

18 April 2025 - 08:22 WIB

Trending di Headline