Menu

Mode Gelap
 

Headline · 28 Mar 2025 18:46 WIB · Waktu Baca

Kapolri Tinjau Arus Mudik di Gerbang Tol Kalikangkung, Ingatkan Pentingnya Keselamatan


					Kapolri Tinjau Arus Mudik di Gerbang Tol Kalikangkung, Ingatkan Pentingnya Keselamatan Perbesar

SEMARANG, Kabarjateng.id – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung situasi arus mudik di Gerbang Tol Kalikangkung Kota Semarang, Jawa Tengah, pada Jumat (28/3/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolri menerima laporan terbaru mengenai perkembangan lalu lintas serta memberikan pengarahan kepada petugas di lapangan.

Selain itu, ia juga menyempatkan diri untuk berinteraksi dengan para pemudik yang melintas di gerbang tol Kalikangkung tersebut.

Jenderal Sigit menyampaikan pesan kepada pemudik agar selalu mengutamakan keselamatan selama perjalanan.

Ia mengingatkan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas dan menjaga kondisi fisik agar perjalanan tetap aman.

“Tolong tetap berhati-hati di jalan dan utamakan keselamatan. Jika merasa lelah, sebaiknya istirahat di rest area yang telah disediakan,” ujar Sigit saat berbincang dengan beberapa pemudik di GT Kalikangkung Semarang.

Para pemudik yang disapa langsung oleh Kapolri tampak antusias. Beberapa di antaranya bahkan memanfaatkan momen tersebut untuk berswafoto bersama Jenderal Sigit.

Kapolri menjelaskan bahwa sejak Kamis (27/3) malam, pihak kepolisian telah menerapkan rekayasa lalu lintas sistem satu arah (one way) secara bertahap. Awalnya, rekayasa ini dimulai dari Kilometer 70 dan kemudian diperpanjang hingga Kilometer 414.

“Rekayasa lalu lintas dilakukan bertahap, dimulai dari tingkat provinsi hingga akhirnya diberlakukan secara nasional. Untuk wilayah Jawa Tengah, guna mengurangi kepadatan, one way diperpanjang hingga Bawen,” jelasnya.

Ia juga menyampaikan bahwa penerapan rekayasa lalu lintas ini membawa dampak positif, terutama dalam mempercepat waktu tempuh pemudik dari Jakarta menuju Jawa Tengah.

Berdasarkan data yang diterima, rata-rata perjalanan hanya memakan waktu sekitar 5 jam 12 menit.

Selain memperlancar arus kendaraan, kebijakan tersebut juga berkontribusi dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas selama periode mudik.

“Kecepatan perjalanan meningkat, dan jumlah kecelakaan yang terjadi tahun ini tercatat lebih rendah dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Ini adalah perkembangan yang baik,” ungkap Sigit.

Dengan adanya berbagai upaya yang dilakukan, Kapolri berharap masyarakat dapat menjalani perjalanan mudik dengan nyaman dan selamat hingga sampai di kampung halaman. (di)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Pelaku Gadai Kendaraan Pakai Surat Palsu Diciduk, Beraksi Sejak Tahun 2023

28 April 2025 - 13:40 WIB

Kapolres Kendal Pimpin Apel Pagi, Dorong Inovasi dan Profesionalisme Anggota

28 April 2025 - 10:00 WIB

Pengurus BADKO LPQ Kota Tegal Periode 2025–2030 Resmi Dilantik

28 April 2025 - 09:31 WIB

Bandara A Yani Internasional, Ahmad Luthfi Buka Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora

28 April 2025 - 06:43 WIB

Bhabinkamtibmas Desa Geneng Dorong Minat Baca Anak Lewat Perpustakaan Keliling

27 April 2025 - 20:44 WIB

Trending di Daerah