Menu

Mode Gelap
 

Headline · 11 Mar 2025 20:41 WIB · Waktu Baca

Wali Kota Semarang Agustina Siap Wujudkan Anggaran Operasional RT dan PKK


					Wali Kota Semarang Agustina Siap Wujudkan Anggaran Operasional RT dan PKK Perbesar

SEMARANG, Kabarjateng.id – Wali Kota Semarang, Agustina, menegaskan komitmennya untuk merealisasikan anggaran operasional bagi Rukun Tetangga (RT) sebesar Rp25 juta per tahun serta tambahan operasional bagi Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK).

Hal ini disampaikannya dalam acara buka puasa bersama masyarakat di Halaman Kantor Kecamatan Gunungpati, Senin (10/3).

Dalam kesempatan tersebut, Agustina memastikan bahwa janji kampanyenya akan segera diwujudkan.

“Kami sudah membahas perubahan anggaran dalam rapat Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) agar selaras dengan visi-misi kepemimpinan yang baru. Dengan demikian, anggaran operasional RT akan direalisasikan melalui mekanisme perubahan anggaran,” ujarnya.

Menanggapi keraguan sebagian masyarakat, Agustina menegaskan bahwa program ini akan benar-benar berjalan.

“Kalau masih ada yang ragu, saya pastikan hari ini bahwa ini bukan sekadar wacana, melainkan akan direalisasikan melalui perubahan anggaran,” katanya.

Selain operasional RT, Agustina juga menyoroti pentingnya peningkatan kesejahteraan pengurus RT.

Ia menjelaskan bahwa Pemkot Semarang terus berupaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) guna memastikan lebih banyak anggaran yang dapat dikembalikan kepada masyarakat.

“Semakin besar PAD kita, semakin banyak yang bisa kita alokasikan untuk kepentingan warga,” ungkapnya.

Untuk mendukung program kebersihan kota, Agustina juga mengumumkan bahwa PKK tingkat RT akan menerima tambahan anggaran operasional.

“Kami ingin mengajak ibu-ibu PKK untuk berperan aktif dalam program Semarang Bersih. Tentunya, akan ada alokasi dana operasional tambahan agar mereka bisa lebih maksimal dalam berkontribusi,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, warga Gunungpati menyampaikan aspirasi terkait pembangunan infrastruktur, termasuk perbaikan jalan, jembatan, dan saluran air agar setara dengan fasilitas di pusat kota.

Agustina menyatakan bahwa pemerintah tengah melakukan perhitungan anggaran dan berharap proyek-proyek tersebut dapat direalisasikan dalam waktu dekat.

“Kami berharap infrastruktur di wilayah ini dapat segera diperbaiki, tentu dengan dukungan anggaran yang memadai,” ujarnya.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk anggota DPRD Kota Semarang, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Gunungpati, Pelaksana Tugas (Plt.) Camat Gunungpati, Kapolsek, Danramil, serta tokoh masyarakat setempat.

Buka puasa bersama ini merupakan bagian dari rangkaian kunjungan ke berbagai kecamatan, bertepatan dengan hari ke-10 Ramadan.

Suasana acara berlangsung penuh kehangatan dan kebersamaan. Setelah berbuka puasa, Agustina dan Wakil Wali Kota Semarang, Iswar Aminuddin, berinteraksi langsung dengan masyarakat, mendengar aspirasi mereka, serta memastikan program-program pemerintah berjalan sesuai kebutuhan warga. (day)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Kurang dari Sehari, Pelaku Pembuangan Bayi di Jepara Berhasil Ditangkap

19 April 2025 - 09:05 WIB

Pendaki Asal Bekasi Alami Kambuh Asam Lambung, Dievakuasi Tim SAR Gabungan di Gunung Sindoro

18 April 2025 - 09:19 WIB

Wali Kota Semarang Dorong Sekolah Swasta Segera Serahkan Ijazah Siswa yang Masih Tertahan

18 April 2025 - 08:55 WIB

Save Journalist! Aksi Kamisan Semarang Serukan Perlawanan terhadap Kekerasan Pers

18 April 2025 - 08:47 WIB

Ahmad Luthfi dan Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Sepakat Selesaikan Masalah Tanah Tak Bertuan

18 April 2025 - 08:22 WIB

Trending di Headline